Sidebar Ads

banner image

Ini Yang Harus Diperhatikan Sebelum Investasi Saham

Investasi saham dinilai menjadi instrumen yang paling menjanjikan bagi investor. Namun, bagi Anda yang tertarik untuk berinvestasi saham, ada beberapa hal yang perlu dipahami supaya investasi berhasil.

Direktur Reliance Sekuritas Indonesia, Sriwidjaja Rauf menyampaikan, ketika hendak berinvestasi saham, pahami dan pelajari dulu produk yang akan dibeli. Pastikan juga, apakah produk tersebut mempunyai legalitas yang telah disetujui oleh pihak otoritas baik Otoritas Jasa Keuangan (OJK) maupun Bursa Efek Indonesia.

(Saham Syari'ah)

Kemudian, cari informasi secara lengkap, perusahaan yang menjual produk investasi tersebut. Jangan sungkan, untuk tanyakan langsung ke OJK maupun BEI. Tak kalah penting, jangan percaya dengan penawaran return yang tinggi.

"Setiap investasi selalu ada risiko . Semakin tinggi investasi semakin tinggi pula risikonya," ujar Sriwidjaja melalui keterangan tertulis, Senin (19/2/2018).

Tak kalah penting, baca juga kontrak pembukaan rekening dengan baik agar tahu hak dan kewajiban sebagai investor. Di sisi lain, kewajiban perusahaan harus menjelaskan dengan benar apapun produk investasi tersebut. Sementara, jika terdeteksi ada unsur penipuan yang dilakukan oleh sales, dapat langsung mengadu ke Perusahaan Efek.

Tentu saja, posisikan sebagai investor cerdas. Selalu pelajari dan pahami produk (saham) yang akan dibeli secara fundamental maupun teknikal. Pelajari juga karakter diri sendiri. Apakah masuk tipe investor moderat, konservatif atau spekulatif. Kemudian, pilihan investasi yang diambil apakah untuk jangka pangjang atau jangka pendek

Terakhir, jangan simpan telur dalam satu kerajang. Artinya, dalam berinvestasi, investor harus menyebarkan investasi kedalam beberapa produk dan portofolio agar dapat meminimalkan risiko. Pilih mana saham untuk investasi jangka panjang dan saham untuk trading atau investasi jangka pendek. [bisnis.com]
Ini Yang Harus Diperhatikan Sebelum Investasi Saham Ini Yang Harus Diperhatikan Sebelum Investasi Saham Reviewed by Erhaje88 Blog on March 05, 2018 Rating: 5

No comments:

Erhaje88 tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Stay Connected

Powered by Blogger.